Ma’had Al-Jamiah (Pesantren Kampus) Persiapkan Mahasiswa Yang Cerdas dan Berintegritas

Dok.Humas (25/05/2018) Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga Dr. H. Mhd. Darwis Dasopang, M.Ag Sedang melakukan wawancara kehidupan berasrama dengan Calon mahasiswa dan orangtua/wali

Selasa (22/05/2018) Program Ma’had Al-Jamiah merupakan Program Unggulan IAIN Padangsidimpuan, maka seluruh  mahasiswa baru selama 2 semester wajib Tinggal di Ma’had Al-Jamiah. Program ini dilaksanakan berdasarkan Surat Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor Dj.I/Dt.I.IV/PP.00.9/2374/2014 tanggal 30 September 2014 perihal Instruksi Penyelenggaraan Pesantren Kampus (Ma’had Al-Jami’ah) dan Keputusan Rektor Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan Nomor 136 Tahun 2015 tentang Wajib Tinggal pada Ma’had Al-Jami’ah bagi mahasiswa semester pertama dan kedua.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama  Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag pada waktu Briefing dihadapan Tim wawancara menegaskan pentingnya dilakukan wawancara kepada calon mahasiswa yang sudah lulus seleksi untuk menciptakan Mahasiswa yang cerdas berintegritas yang paham dengan Agama.

“semua Calon Mahasiswa yang sudah lulus seleksi sebelum masuk pada Program Ma’had Al-Jamiah harus dilakukan wawancara kehidupan berasrama dalam rangka memberikan pemahaman dan kesadaran mereka untuk mengikuti Program Asrama”.tegasnya.

“Harapan kita, semua alumni nantinya menjadi Sarjana Islam yang cerdas dan berintegritas dari semua Jurusan yang ada, maka semua yang dianggap akan menggangu Program Ma’had Al-Jami’ah harus di antasipasi sejak dini, seperti penggunaan Handphone berjenis Smartphone tidak boleh dibawa ke Ma’had Al-Jamiah”. harapnya.

Sementara beberapa calon mahasiswa yang sempat diwawancarai Tim Humas yang salah satunya calon mahasiswa yang berasal dari Serdang Bedagai yang lulus pada jurusan ekonomi syariah beliau mengungkapkan Program Ma’had Al-Jamiah merupakan daya pikat dan motivasi tersendiri sehingga memilih IAIN Padangsidimpuan sebagai tempat untuk kuliah.

“IAIN Padangsidimpuan menurut saya lebih berkualitas karena ada Program Ma’had Al-Jamiah di dalamnya ada penguatan bahasa, baca tulis al-quran dan pembinaan ibadah serta Pembinaan kepribadian, yang pasti saya ingin menjadi sarjana yang islami” jelasnya

Menurut Pantauan Tim Humas IAIN Padangsidimpuan bahwa Calon Mahasiswa yang daftar Ulang yang lulus seleksi SPAN-PTKIN pada hari pertama sangat ramai sehingga seluruh Tim Wawacara harus ikut membantu dan melayani seluruh Calon Mahasiswa yang akan mengikuti wawancara Kehidupan Berasrama.

Dok.Humas (25/05/2018) Calon Mahasiswa Antrian untuk Mengikuti Wawancara Kehidupan berasrama.

Related Posts

Leave a Reply

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.