Rektor IAIN Padangsidimpuan Launching Wajib Bahasa Arab dan Inggris

Dok.Humas (04/11/2017). Rektor IAIN Padangsidimpuan Prof. Dr. Ibrahim Siregar, MCL, Wakil Rektor, dan Para Dekan besertsa Pengelola Ma’had Al-Jamiah berfoto bersama seusai Launching Wajib Bahasa Arab dan Inggris di Kampus II Pondok Pesantren Baharuddin

Sabtu (04/11/2017). Rektor IAIN Padangsidimpuan  Prof. Dr. Ibrahim Siregar, MCL secara Resmi melaunching wajib Bahasa Arab dan Inggris bagi mahasantri/ah semester I Ma’had Al-Jami’ah IAIN Padangsidimpuan dengan tema: “Improve Your Language To Raise Your Future”. Kegiatan ini dilakukan di dua tempat  yakni  di Kampus I IAIN Padangsidimpuan sebagai Kampus utama dan di Kampus II Ponpes Baharuddin sebagai Kampus Mitra IAIN Padangsidimpuan.

Rektor IAIN Padangsidimpuan dalam sambutannya menyampaikan “Ma’had adalah Laboratorium Alam yang kita jadikan sebagai tempat praktek berbahasa untuk proses pembiasaan dalam penggunaan bahasa arab dan inggris yang keduanya merupakan bahasa Internasional. Oleh karena itu dengan keterbatasan dan kekurangan ma’had kiranya tidak menjadi penghalang bagi para Mahasantri/ah untuk belajar dan melalui proses yang ada di ma’had menuju generasi yang “go International” karena dengan bahasa kita bisa berkeliling dunia dan melanjutkan studi kita di luar negeri”.

Beliau juga menegaskan “untuk meraih hasil yang maksimal dalam belajar kita tidak bisa hanya melakukan learning by hearing dan learning by seeing saja. Ini hanya akan menghasilkan hingga 30% saja hasil yang kita dapat, akan tetapi, learning by doing adalah cara yang paling efektif dalam belajar dan akan memberikan hasil yang lebih maksimal, maka setelah launching ini para mahasantri/ah diwajibkan menggunakan bahasa arab dan bahasa inggris dalam komunikasi sehari-hari.

Dalam meningkatkan motivasi mahasantri/ah dalam berbahasa dalam acara launching tersebut Ma’had Al-Jamiah IAIN Padangsidimpuan menghadirkan Motivator bahasa arab Syeikh Hamdi Abdul ‘Athi Muhammad Husein alumni dari al-Azhar Kairo dalam motivasinya beliau mengatakan “bahasa arab sepatutnya dikuasai oleh setiap muslim., karena dalam mengkaji Islam kita harus mengerti dan mengetahui bahasa arab khususnya dalam mengkaji al-qur’an yang diturunkan Allah Swt dengan bahasa arab”. Sedangkan motivator dalam bahasa Inggris disampaikan oleh Mis. Liah Rosdiani alumni dari The Univercity of New Mexico “bahwa jika kita ingin melanjutkan studi ke Luar Negeri maka tidak ada cara lain selain dari lulus tes bahasa inggris baik secara lisan dan yang terpenting adalah tulisan yang disebut TOEFL, untuk itu jika kita mempunyai cita-cita yang tinggi, kuasailah bahasa”.

Sementara Mudhir Ma’had Al-Jamiah IAIN Padangsidimpuan Muhlison, M.Ag dalam sambutannya berharap, unsur pembina di Ma’had Al-jami’ah lebih serius lagi dan lebih ekstra dalam membina mahasantri/ah khususnya di bidang bahasa, ke depan lebih maju dan dapat bersaing di kancah internasional apalagi keberadaan Syeikh Hamdi Abdul ‘Athi Muhammad Husein alumni dari al-Azhar Kairo dan Mis. Liah Rosdiani alumni dari The Univercity of New Mexico yang selalu memotivasi dan mendampingi mahasantri/ah.

Related Posts

Leave a Reply

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.